Senin, 10 Oktober 2022

Koramil 12/Karanganyar Tanam Ratusan Pohon, Cegah Longsor

 

 Mungkin gambar 2 orang, orang berdiri, tanaman dan luar ruangan


PURBALINGGA—Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-77 dan HUT Kodam IV/Diponegoro ke-72, Kodim 0702/Purbalingga melaksanakan penanaman pohon guna mencegah terjadinya bencana alam tanah longsor, penanaman ini dilaksanakan oleh koramil jajaran yang mempunyai wilayah binaan dataran tinggi.
 
Seperti yang di laksanakan oleh Posramil Kertanegara, Koramil 12/Karanganyar dan Staf teritorial Kodim 0702/Purbalingga bersama warga Kecamatan Kertanegara melaksanakan penanaman ratusan pohon untuk mencegah tanah longsor dan pemeliharaan sumber mata air. Kegiatan bertempat di Hutan Batur Desa Krangean, Kecamatan Kertanegara, Kabupaten Purbalingga, (11/10/2022).
 
Pastier Kodim 0702/Purbalingga Kapten Arm Wahyudi Seno yang turut hadir dalam kegiatan tersebut mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT TNI ke-77 dan HUT Kodam IV/Diponegoro ke-72, kodim 0702/Purbalingga melaksanakan penghijauan dengan mengajak warga untuk lebih peduli dengan menanam pohon di titik-titik yang di nilai rawan longsor dan menjaga sumber mata air.
 
“Pada pagi ini kita lakukan penanaman ratusan pohon di Desa Krangean, Kecamatan Kertanegara, karena wilayah ini termasuk di dataran tinggi jika terjadi hujan deras rawan terjadi bencana alam tanah longsor,” kata Pasiter Kodim 0702/Purbalingga.
 
Kegiatan ini juga merupakan bentuk kepedulian kodim 0702/Purbalingga kepada wilayah binaannya yang dinilai rawan terjadi bencana alam tanah longsor.
 
Di tempat yang sama, Peltu Ragil Danposramil Kertanegara menyampaikan, selain untuk mencegah terjadinya bencana alam tanah longsor, penanaman tanaman ini bertujuan untuk menjaga sumbar mata air yang di gunakan sebagian besar warga Kecamatan Kertanegara.
 
“Dalam kegiatan tersebut di sambut hangat oleh warga Kecamatan Kertanegara, khususnya Desa Krangean. Hal tersebut di buktikan dengan banyaknya warga yang ikut berperan serta dalam menanam ratusan pohon di titik-titik yang rawan terjadinya tanah longsor,” jelasnya. (Kn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar