Kamis, 24 Oktober 2024

Dandim Purbalingga Berikan Motivasi Kepada Siswa SMP Negeri 1 Karangjambu

 




PURBALINGGA--Dalam rangka menunjukkan kepedulian dan perhatian terhadap generasi penerus bangsa, Komandan Kodim 0702/Purbalingga Letkol Inf Untung Iswahyudi, S. Sos., M. Hun., M.Han, memberikan motivasi kepada siswa-siswi SMP Negeri 1 Karangjambu. Kegiatan bertempat di Lapangan Upacara SMP Negeri 1 Karangjambu Desa Karangjambu, Kecamatan Karangjambu, Kabupaten Purbalingga (24/10/2024).

Pada saat memberikan motivasi kepada ratusan siswa-siswi SMP Negeri 1 Karangjambu, Komandan Kodim 0702/Purbalingha Letkol Inf Untung Iswahyudi, S.Sos., M.Hum., M.Han. menyampaikan pentingnya semangat dan keyakinan dalam meraih cita-cita. Dandim menekankan bahwa setiap siswa memiliki potensi besar yang harus dikembangkan untuk mencapai impian dimasa depan.

"Untuk itu harus ada usaha yang keras terutama kemauan untuk berbuat dan belajar, di mulai dari diri sendiri untuk berbuat menjadi lebih baik. Jangan menunggu, karena waktu selalu berjalan dan waktu tidak pernah bisa diulang lagi, tetap semangat belajar dan raih cita-citamu", kata Dandim 0702/Purbalingga.

Lanjut Dandim 0702/Purbalingga mengingatkan, ada tiga hal penting yang selalu harus diingat untuk menjadi penyemangat agar kedepan menjadi lebih baik.

"Ada cita-cita yang harus diwujudkan, ada masa depan yang harus dipersiapkan, ada orang tua yang harus dibanggakan. Tiga hal tersebut diharapkan dapat menjadi penyemangat bagi siswa-siswi SMP Negeri 1 Karangjambu untuk terus berjuang dan berprestasi," tegasnya.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para siswa-siswi SMP Negeri 1 Karangjambu semakin termotivasi dan memiliki semangat yang tinggi dalam menempuh pendidikan mereka. Kodim 0702/Purbalingga akan terus berkomitmen untuk mendukung pendidikan dan membangun generasi yang lebih baik di masa depan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar