Selasa, 29 November 2022

Ciptakan Wilayah Kondusif, Babinsa Berikan Pengarahan kepada Satpam

 

 




PURBALINGGA—Dalam rangka menjaga keamanan di wilayah binaan, Babinsa Koramil 01/Purbalingga Serma Rudi memberikan pengarahan dan pembinaan kepada Satpam PT Indokores Sahabat Purbalingga. Kegiatan bertempat di PT Indokores Sahabat Purbalingga, Kelurahan Kandanggampang, Kecamatan Purbalingga, Kabupaten Purbalingga, Selasa malam (29/11/2022).

Serma Rudi selaku Babinsa Kandanggampang mengatakan, kegiatan ini dilakukan dengan tujuan untuk menjaga wilayah binaan tetap aman dan kondusif. Kegiatan ini dilakukan setiap satu minggu sekali agar para Satpam tetap fokus pada pengamanan.

“Hal ini dilakukan sebagai upaya dan usaha untuk menjaga keamanan di wilayah pabrik dan sekitarnya, dengan memberikan pengarahan dan penekanan kepada para Satpam, harapannya agar mereka melaksanakan patroli memutari area pabrik sekaligus mengecek di sekitar pabrik,” kata Babinsa Serma Rudi.

Lanjut Babinsa, dalam menjalankan tugas sebagai Satuan Pengamanan (Satpam) PT Indokores Sahabat Purbalingga, harus rutin melaksanakan patroli keliling. Upaya ini untuk mengantisipasi terjadinya pencurian dan mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.
“Apabila pada saat melaksanakan patroli, ditemukan adanya sesuatu hal terjadi, seperti pencurian dan lainnya, segera hubungi Babinsa maupun Bhabinkamtibmas,” tambah Babinsa Kandanggampang.

Di tempat terpisah, Danramil 01/Purbalingga Kapten Cba Sutarmo menyampaikan, pembinaan kepada Satpam wajib dilakukan oleh Babinsa. Hal itu untuk memberikan gambaran kepada Satpam tentang pelaksanaan tugas sehari-hari sebagai petugas pengamanan.

“Penekanan dan arahan yang diberikan merupakan pedoman bagi security dalam melaksanakan tugas. Bertujuan agar para security tidak ragu-ragu dalam mengambil tindakan di lapangan dan apabila terjadi sesuatu segera laporan pada kesempatan pertama,” kata Danramil 01/Purbalingga. (Kn)


Kodim Purbalingga Gelar Pembinaan Antisipasi Balatkom dan Paham Radikal

 

 




PURBALINGGA--Kodim 0702/Purbalingga menggelar kegiatan pembinaan antisipasi Balatkom dan paham Radikal Tahun 2022 yang di ikuti oleh prajurit dan PNS Kodim 0702/Purbalingga. Kegiatan bertempat di Indoor Cokro Sunarjo Kodim 0702/Purbalingga Jalan Letjen S Parman Kelurahan Bancar, Kecamatan Purbalingga, Kabupaten Purbalingga, (29/11/2022).

Dalam sambutannya, Kasdim 0702/Purbalingga Mayor Inf Ahmad mengatakan, pembinaan antisipasi Balatkom dan paham Radikal tahun 2022 Kodim 0702/Purbalingga dengan tema" Mewujudkan Binter TNI-AD yang Adaptif Melalui Mewaspadai Bahaya Laten Komunis dan Paham Radikal Demi Keselamatan Bangsa dan Tegaknya NKRI".

"Kegiatan pembinaan ini bertujuan agar para prajurit dan PNS jajaran Kodim 0702/Purbalingga memahami dengan yang dimaksud bahaya laten dan paham radikal, serta diharapkan sebagai aparat kewilayahan mewaspadai, bisa melaporkan kepada komando atas jika terjadi hal-hal yang menonjol di wilayah binaannya," kata Kasdim 0702/Purbalingga Mayor Inf Ahmad.

Lanjut Kasdim, mengimbau kepada seluruh prajurit dan PNS Kodim 0702/Purbalingga untuk memperhatikan dan mendengarkan apa yang akan disampaikan oleh para pemberi materi, mengingat bahaya laten komunis dan paham radikal sangat membahayakan persatuan dan kesatuan bangsa.

"Perhatikan dengan baik-baik dan pahami serta terapkan pada kehidupan sehari-hari, sehingga hal-hal yang akan merusak persatuan dan kesatuan bangsa bisa di cegah," imbau Kasdim 0702/Purbalingga.

Kegiatan tersebut di hadiri oleh ratusan anggota dan PNS Kodim 0702/Purbalingga dan sebagai pemberi materi oleh para Perwira Seksi dan Danramil Kodim 0702/Purbalingga. (Kn)


Senin, 21 November 2022

Sosialisasi dan Edukasi BIAN MR Sesuai Prokes

 

 

 


PURBALINGGA - Koramil 01/Purbalingga melakukan pendampingan kegiatan sosialisasi dan edukasi serta BIAN MR para balita yang diselenggarakan oleh Puskesmas Bojong bertempat di Kelurahan Penambongan, Kecamatan Purbalingga, Kabupaten Purbalingga, (21/11/2022).

Hadir pada kegiatan Kalur Penambongan Endaryati wahyu Ningrum, Tim Puskesmas Bojong Nuryanti, Babinsa Kelurahan Penambongan Serka Subeno, Babinkamtibmas Kelurahan Penambongan Aiptu Nizar.

Pada kegiatan dilakukan edukasi langsung dari rumah kerumah kepada para keluarga yang tidak melaksanakan imunisai BIAN MR  balita. Kemudian memberikan fasilitas kesehatan langsung kepada para balita yang belum melaksanakan imunisai BIAN MR.

Tercatat ada 36 balita yang belum melaksanakan imunisai BIAN MR diwilayah Kelurahan Penambongan, kemudian yang berhasil diberikan imunisasi sebanyak 32 balita, serta 4 balita lainnya tidak memenuhi syarat karena faktor kesehatan.

Babinsa Hadiri Musrenbang Kelurahan Penambongan

 

 



 

PURBALINGGA—Babinsa Koramil 01/Purbalingga Serka Subeno menghadiri kegiatan Musrenbang  Kelurahan Penambongan. Kegiatan bertempat di Aula Kelurahan Penambongan, Kecamatan Purbalingga, Kabupaten Purbalingga, (21/11/2022).

 

Musrenbang (Musyawarah Perencanaan Pembangunan) adalah salah satu tahapan dalam proses perencanaan pembangunan dengan tujuan untuk mengakomodir usulan kegiatan dengan pendekatan dari bawah ke atas/bottom-up planning.

 

Dengan demikian musrenbang sebagai bentuk proses perencanaan pembangunan merupakan wahana publik (public event) yang penting untuk membawa para pemangku kepentingan (stakeholders) memahami isu-isu dan permasalahan daerah mencapai kesepakatan atas prioritas pembangunan, dan konsensus untuk pemecahan berbagai masalah


HUT KORPRI Ke- 51, Pemkab Purbalingga Gelar Jalan Sehat dan Senam Bersama

 




PURBALINGGA - Hari Ulang Tahun Korp Pegawai Republik Indonesia Ke-51, Pemerintah Kabupaten Purbalingga menggelar kegiatan jalan sehat dan senam bersama bertempat di Alun-alun Purbalingga.


Kegiatan ini dihadiri segenap unsur Forkopimda serta ribuan ASN di lingkungan pemerintah Kabupaten Purbalingga.


Pada sambutannya Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi mengatakan, kami Bupati Purbalingga dan jajaran Forkompimda mengucapkan terimakasih dan selamat di hari jadi Korpri yang Ke- 51 dan antusiasnya untuk memeriahkan acara ini dengan penuh semangat.


''Jalan sehat dan senam bersama merupakan upaya menjaga kebugaran keluarga besar KORPRI Kabupaten Purbalingga,'' kata Bupati, (22/11/2022).


Selanjutnya Bupati Dyah Hayuning Pratiwi juga berpesan kepada keluarga besar KORPRI Kabupaten Purbalingga untuk terus bergerak maju untuk membangun bangsa dan negara, membangun Kabupaten Purbalingga menjadi lebih baik lagi. (Mk)

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid Baitul Muttaqin Oleh Bupati Purbalingga

 



PURBALINGGA - Pembangunan Masjid Jami'  Baitul Muttaqin ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi, kegiatan tersebut bertempat di Desa Penaruban, Kecamatan Kaligondang, Kabupaten Purbalingga.


Acara tersebut dihadiri Unsur Forkopimda, Forkopimcam Kaligondang serta para tamu undangan lainnya. 


Pada kesempatan, Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi menyampaikan, jika pembangun Masjid Jami' Baitul Muttaqin ini dengan tujuan untuk memenuhi sarana ibadah bagi warga, karena selama ini Masjid yang lama tidak mampu lagi menampung jumlah jama'ah yang akan melaksanakan ibadah, oleh karennya perlu adanya pembangunan.


''Masjid Jami' Baitul Muttaqin perlu dibangun kembali dan ukuran bangunannya harus lebih besar, supaya dapat menampung para jama'ah yang lebih banyak, serta dengan kelengkapan fasilitas yang memadai juga," ungkap Bupati, (22/11/2022).


Selain itu Bupati Dyah Hayuning Pratiwi mengharapkan dengan dibangunnya Masjid Jami' Baitul Muttaqin agar lebih meningkatkan semangat ibadah bagi kaum muslim Desa Penaruban serta menjadi Masjid kebanggaan, karena akan dibangun dengan arsitektur yang megah. (Mk)

Babinsa Koramil Kejobong Jalin Keakraban Dengan Warga

 



PURBALINGGA - Komunikasi sosial merupakan salah satu sarana bagi seorang Bintara Pembina Desa (Babinsa) menjalin keakraban dengan warga binaannya.


Seperti yang dilakukan oleh Sertu Bagyo Supardi Babinsa Koramil 07 Kejobong menjalin komunikasi sosial bersama warga Desa Langgar, Kecamatang Kejobong, Kabupaten Purbalingga.


Menurut Sertu Bagyo Supardi menuturkan, jika komukasi sosial terus kami giatkan dengan warga binaan dengan tujuan terciptanya interaksi dan komunikasi serta menjalin keakraban antara Babinsa dengan elemen masyarakat. 


'' Babinsa harus dekat dan akrab dengan warga desa binaannya, bertujuan untuk mengetahui perkembangan situasi maupun kondisi diwilayah binaannya,'' ungkap Sertu Bagyo Supardi, Sabtu malam (22/11/2022).


Lanjutnya, Sertu Bagyo Supardi juga menjelaskan, bahwa kegiatan komunikasi sosial aktif dilakukan dengan tujuan menjalin silaturrahmi dan kedekatan dengan warga, selain itu juga menciptakan dan meningkatkan situasi keamanan diwilayah binaan.


''Bilamana tercipta situasi yang aman dan kondusif, maka pelaksanaan tugas maupun kegiatan diwilayah dapat berjalan dengan lancar'', pungkas Sertu Bagyo Supardi. (Mk)

Babinsa Laksanakan Pengamanan Pelipatan Surat Suara Pilkades

 

 



PURBALINGGA--Dalam rangka menjaga wilayah binaan tetap kondusif, Babinsa bersa Bhabinkamtibmas melaksanakan pengamanan di wilayah binaannya yang akan menggelar Pilkades serentak Tahun 2022.


Seperti yang dilakukan oleh Sertu Teguh dan Serda Agus melaksanakan pengamanan pelipatan surat suara untuk Pilkades. Kegiatan bertempat di Aula Balai Desa Selanegara, Kecamatan Kaligondang, Kabupaten Purbalingga, Jum'at malam (22/11/2022). 


Pengamanan ini bertujuan untuk menjaga wilayah binaan agar tetap kondusif, baik menjelang Pilkades atau pasca Pilkades nanti.

Katpuan Apkowil Kodim Purbalingga, Bekali Babinsa Cara Pembuatan Eco Enzyme

 



PURBALINGGA - Selain menjalankan tugas sebagai aparat teritorial, Babinsa Kodim 0702 Purbalingga mengaplikasikan kreasinya dalam pengenalan dan pembuatan Eco enzyme maupun cara mempraktekannya dari limbah dapur organik, seperti sampah dari kulit buah-buahan maupun yang lainnya.


Pengembangan diaplikasikan dengan mempraktekan secara langsung, dalam Program Kegiatan Kemampuan Teritorial (Puanter), Peningkatan Kemampuan (Katpuan), Aparat Komando Kewilayahan (Apkowil) Tersebar Tahun 2002 Kodim 0702/Purbalingga yang bertempat di Aula Klenteng Hok Tek Bio Purbalingga.


Menanggapi hal tersebut Perwira Seksi Teritorial Kapten Arm Wahyudi Seno mengungkapkan, jika Katpuanter bertujuan untuk meningkatkan profesionalisme insan teritorial TNI, sehingga aparatur teritorial TNI dapat menjalankan tugas pembinaan teritorial secara optimal, sekaligus sebagai sarana dalam meningkatkan sinergitas dan kemanunggalan antar aparatur teritorial TNI, baik aparat komando wilayah.


"Selama kegiatan para anggota akan memperoleh beberapa materi cara mengaplikasikan dalam pengenalan dan cara pembuatan Eco enzyme dari limbah dapur atau kulit buah-buahan,'' ungkap Kapten Arm Wahyudi Seno (22/11/2022).


Selain itu pihaknya berharap kepada semua peserta agar mengikuti rangkaian materi dengan sungguh-sungguh, sehingga semua materi yang disampaikan dari narasumber baik secara teori maupun praktek dapat dipahami dan dimengerti serta nantinya dapat diimplementasikan dalam pelaksanaan tugas di wilayah.


Sementara itu Amin selaku pemateri teori Eco enzyme menyampaikan, jika eco enzyme merupakan larutan hasil fermentasi sisa bahan organik, gula dan air. Larutan berwarna coklat tua dengan bau mirip cuka ini dapat memberikan manfaat dan dampak luas bagi masyarakat terutama bagi segi lingkungan, ekonomi, kesehatan serta kecantikan.


''Disini kita akan menggunakan bahan dasar kulit buah-buahan, pembuatannya cukup sederhana namun membutuhkan ketelatenan, caranya adalah dengan mencampurkan air, kulit buah-buahan yang sudah dicuci bersih dan gula ke dalam sebuah wadah tertutup, komposisinya mengikuti rumus 1:3:10 artinya 10 bagian air, 3 bagian kulit buah-buahan dan 1 bagian gula,'' ujar Amin.


Selanjutnya Amin menjelaskan, jika gula yang dimaksud adalah gula merah dengan kualitas terbaik, setelah semua bahan sudah dicampur di wadah tertutup kemudian simpan ditempat yang kering dan sejuk. Buka penutup wadah setiap hari pada minggu pertama untuk menghilangkan gas hasil fermentasi. Kemudian buka penutup wadah setiap dua hari sekali pada minggu kedua, ketiga dan tutup terus sampai tiga bulan penyimpanan sebelum siap dipanen. (Mk)

Patroli Malam Babinsa Sambangi Warga Binaan

 



PURBALINGGA - Komunikasi sosial merupakan salah satu sarana bagi seorang Bintara Pembina Desa (Babinsa) menjalin kedekatan ditengah warga binaannya.


Seperti yang dilakukan oleh Serda Sudarlin salah satu Babinsa Koramil 05 Bukateja disela patroli malam menggiatkan komsos dengan menyambangi warga binaan diwilayah Kecamatan Bukateja, Kabupaten Purbalingga.


Pada kesempatan Babinsa Serda Sudarlin mengungkapkan, bahwa komukasi sosial terus kami giatkan dengan warga binaan, dengan tujuan terciptanya interaksi dan komunikasi serta menjalin kedekatan antara TNI dengan Rakyat. 


'' Babinsa harus dekat dan akrab dengan warga desa binaannya, bertujuan untuk mengetahui perkembangan situasi maupun kondisi diwilayah binaannya,'' ungkap Serda Sudarlin, Jumat malam (22/11/2022).


Lanjutnya, Serda Sudarlin juga menjelaskan, jika kegiatan komunikasi sosial aktif dilakukan, dengan tujuan menjalin silaturrahmi dan kedekatan dengan warga, selain itu juga menciptakan dan meningkatkan situasi keamanan diwilayah binaannya.


'' Bilamana tercipta situasi yang aman dan kondusif, maka pelaksanaan tugas maupun kegiatan diwilayah dapat berjalan dengan lancar, '' jelasnya mengakhiri. (Mk)

Kamis, 10 November 2022

Siap Panen, Jagung Demplot Kodim Purbalingga Terus Dipantau

 

 



 

PURBALINGGA—Kodim 0702/Purbalingga menanam tanaman jagung sebagai upaya dan usaha untuk memenuhi kebutuhan ketahanan pangan yang berada di wilayah Kabupaten Purbalingga.

 

Dalam hal ini, Batiwanwil Staf Teritorial Kodim 0702/Purbalingga Pelda Dinar Catur menjelang siap panen melakukan pemantauan tanaman jagung lahan Demplot Kodim 0702/Purbalingga. Kegiatan bertempat di Desa Bojongsari, Kecamatan Bojongsari, Kabupaten Purbalingga, (11/11/2022).


Pelda Dinar Catur selalu Batiwanwil Kodim 0702/Purbalingga saat pemantauan mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengecek secara langsung di lokasi dan memastikan tanaman tidak terserang hama karena tanaman ini sudah berumur 30 hari siap panen.

"Menjelang panen, kita pastikan tanaman jagung terbebas dari hama dan jika terdapat hama maka akan segara kita atasi, agar nantinya waktu panen hasilnya maksimal,” kata Pelda Dinar Catur.


Di tempat terpisah, Pasiter Kodim 0702/Purbalingga Kapten Arm Wahyudi Seno menyampaikan, pemantauan ini akan terus dilaksanakan setiap hari sampai nanti pada waktunya panen, hal ini dilakukan untuk mengecek kondisi tanaman jagung dan memastikan tanaman tidak terserang hama.

 

“Semua itu dilakukan agar hasil dari tanaman jagung Demplot Kodim 0702/Purbalingga hasilnya maksimal, dan nantinya di tiru oleh masyarakat di sekitarnya,” ucapnya. (Kn)


Upacara Peringatan Hari Pahlawan, Bupati Purbalingga Jadi Irup

 

 


PURBALINGGA - Pemkab Purbalingga menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan yang diselenggarakan di Halaman Pendopo Dipo Kusumo, Kabupaten Purbalingga.


Selaku inspektur upacara Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi, sedangkan Komandan upacara Kapten Arm Wahyudi Seno Pasiter Kodim Purbalingga serta Perwira upacara Kapten Cba Sutarmo Pasipers Kodim Purbalingga, diikuti para unsur jajaran forkopimda, TNI-Polri, PNS, Ormas serta para pelajar.


Pada kesempatan, Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi membacakan amanat menteri sosial, Bupati menuturkanjika para pejuang sepenuhnya percaya bahwa masa depan kita, anak dan cucu kandung revolusi indonesia sangat layak untuk diperjuangkan.


"Para pejuang telah berkorban sampai tetes titik darah penghabisan untuk kemerdekaan yang sesungguhnya dan bukan pemberian dari siapapun, melainkan berkat dan rahmat Tuhan Yang Maha Kuasa,"tutur Bupati Purbalingga, Kamis (10/11/2022).


Lanjut Bupati, dijelaskan jika hari ini pun kita berada pada perjuangan besar menaklukan ancaman dan tantangan yang nyata, pemanasan global yang memicu beragam bencana alam serta kelangkaan pangan, energi dan air bersih, kiranya perlu kita persiapkan dengan sungguh-sungguh.


''Inilah tantangan yang sesungguhnya bagi para pejuang muda untuk mengelola kekayaan alam indonesia yang luar biasa bagi kejayaan bangsa dan negara tercinta, marilah kita merajut kesejahteraan, menjadi pahlawan di masa depan'', jelasnya.


Kemudian Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi berharap, jika teladan dari pahlawan bangsa yang merasuk sukma, kiranya menjadi semangat kita, di hari pahlawan tahun ini, Pahlawanku Teladanku, "Dengan Semangat Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat.


"Peringatan Hari Pahlawan 2022 diharapkan terus memberikan energi untuk menggugah kesadaran segenap elemen bangsa untuk terus bersatu dan membantu sesama tanpa memandang sekat. Janganlah kita mau untuk dipecah belah, ingatlah Seloka Bhineka Tunggal Ika'', Tungkas Bupati Dyah Hayuning Pratiwi. (Mk)

Cegah Stunting, Anggota Koramil Rembang Dampingi Pertemuan Kelas Balita

 

 



 

PURBALINGGA—Dalam rangka mencegah terjadinya Stunting di wilayah Kabupaten Purbalingga, Kodim 0702/Purbalingga melalui Koramil Jajarannya terus melaksanakan pendampingan di setiap kegiatan pencegahan Stunting seperti Posyandu maupun pertemuan kelas Balita di wilayah binaannya.

 

Seperti yang dilakukan oleh anggota Koramil 13/Rembang bersama Persit Ranting 13/Rembang melaksanakan pendampingan kegiatan pertemuan kelas Balita di Desa Sumampir. Kegiatan bertempat di Gedung Posyandu Desa Sumampir, Kecamatan Rembang, Kabupaten Purbalingga, (10/11/2022).

 

Serma Dasikin selaku Batuud Koramil 13/Rembang mengatakan, tujuan dari pendampingan ini adalah untuk memperlancar kegiatan dan membantu petugas Puskesmas Kutasari melakukan pendataan Balita yang ada di Desa Sumampir. Hal ini sesuai dengan petunjuk dari komando atas untuk membantu pemerintahan daerah menangani kasus Stunting.

 

“Kita lakukan pendampingan di setiap kegiatan yang berkaitan dengan pencegahan Stunting di wilayah Koramil 13/Rembang, semoga dengan kehadiran kami, baik itu Babinsa maupun dari Persit bisa menekan terjadinya Stunting di wilayah Kecamatan Rembang,” jelasnya.

 

Dalam kegiatan ini juga di berikan vitamin dari Puskesmas Rembang dan dari Persit Ranting 13/Rembang memberikan susu formula kepada 20 anak Balita di Desa Sumampir.

 

Di tempat yang sama, Rini Setiyowati, S.Tr.Keb Bidan Desa Sumampir mengimbau kepada warga Desa Sumampir yang mempunyai anak Balita dan sedang hamil agar selalu menjaga asupan makanan yang cukup gizi seimbang.

 

“Mari kita berikan makanan yang cukup gizi, agar pertumbuhan anak menjadi sehat dan norma, karena denga memberikan asupan makanan yang bergizi seimbang merupakan salah satu cara mencegah terjadinya Stunting,” imbaunya. (KN)