Sabtu, 05 November 2022

Sesuai Prokes, Mendag Kunjungan di Purbalingga

 



PURBALINGGA - Menteri Perdagangan (Mendag) Republik Indonesia Zulkifli Hasan melakukan kunjungan kerja di Purbalingga. 


Kedatangannya di sambut oleh Bupati Dyah Hayuning Pratiwi, Dandim diwakili Kasdim Mayor Inf Ahmad dan segenap unsur forkopimda. Dalam agendanya Mendag Zulkifli Hasan meninjau ''Pasar Bangga'', Pasar Rakyat Bukateja, Kabupaten Purbalingga.


Pada kesempatan Mendag Zulkifli Hasan mengungkapkan, jika pedagang pasar akan Up Great dengan menggunakan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS),  memang harus dengan menggunakan digital dan tidak bisa di hindari lagi.


''Juga kita akan mengembangkan pasar, dimana pasar rakyat ini akan memakai plafon digital, agar pasar-pasar tradisional dapat mengikuti mekanisme secara online,'' ungkap Mendag Zulkifli Hasan, (6/11/2022).


Selain itu, Zulkifi Hasan juga mengajak pedagang pasar memanfaatkan Up Great secara digital dengan tujuan dapat meningkatkan omset penjualan serta pasar juga pusat mengembangkan UMKM dengan detail modern kerjasama dengan marketplace.


Sementara Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi turut menuturkan, jika pasar rakyat Bukateja baru di revitalisasi sejak tahun 2017 dan merupakan kolaburasi antara pemerintah Purbalingga dengan pemerintah pusat.


''Hasil dari revitalisasi sangat memberikan manfaat, tentunya dapat meningkatkan ekonomi bagi para pedagang pasar,'' tutur Bupati Dyah Hayuning Pratiwi.


Selain itu, Bupati Dyah Hayuning Pratiwi juga menambahkan, jika dirinya akan terus berbenah khususnya dalam manajemen pengelolaannya, Pasar Bangga merupakan digitalisasi pasar rakyat yang ada di Kabupaten Purbalingga. (Mk)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar