Senin, 02 Maret 2020

Puting Beliung Kembali Mengamuk di Purbalingga, 3 Rumah Ikut Terdampak




PURBALINGGA__Angin puting beliung kembali mengamuk di wilayah Kabupaten Purbalingga, kali ini ada 3 rumah di Desa Timbang, Kecamatan Kejobong alami kerusakan parah karena tertimpa pohon yang teramuk puting beliung pada hari Minggu, 1 Maret 2020 sekira pukul 17.00 WIB.

Mengatasi dan membantu kesulitan rakyat apa lagi di wilayah binaannya adalah kewajiban bagi Serka Sri Waluya Babinsa Koramil 07/Kejobong untuk Desa Timbang bersama rekan Babinsa lainnya, ketika mendapat laporan dari warga adanya bencana puting beliung segera bergegas ke lokasi untuk cek kondisi warganya. “Pada saat itu turun hujan lebat dan disertai angin kencang yang mengakibatkan pohon manggis dan pohon matoa roboh sehingga menimpa rumah warga, listrik pun mati total akibatnya jaringan signal Hp ikut mati,” ungkap Sri Waluya.

Kerugian personel dipastikan aman namun ada 3 rumah yang turut jadi korban puting beliung yaitu milik H.Muslich (58) warga RT 01/ RW 01 dimana teras rumhnya tertimpa pohon manggis yang mengakibatkan kerugian ditaksir sekitar 25 juta rupiah, selanjutnya Mujamil (59) warga RT 07/ RW 03 dapur dan kandang kambingnya rusak tertimpa pohon manggis, kemudian Sutarman (50) warga RT 05/ RW 02 dapurnya turut rusak tertimpa pohon matoa dengan taksiran kerugian senilai sekitar 5 juta rupiah.

Mendapatkan laporan, Babinsa beserta piket Koramil segera turun ke TKP, mendata dampak dari kejadian tersebut, melaporkan ke pihak berwenang serta membantu dengan alat yang ada untuk mengurangi dampak lebih parah dengan menebang pohon tumbang yang menimpa bangunan milik korban.
Pertimbangan situasi karena sudah gelap dan karena listrik mati maka pembenahan dilanjutkan esok paginya.

(Pendim 0702/Purbalingga).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar