PURBALINGGA -- Korban semakin hari semakin
bertambah guna memutus mata rantai Covid-19 Desa Penaruban Kecamatan
Kaligondang turut membentuk satgas relawan Covid-19 tingkat Desa. Kegiatan
bertempat di rumah Ibu Ida Rt 03 Rw 07, (12/04/2020).
Pembentukan relawan tanggap corona ini,
menindaklanjuti surat edaran Kementerian Desa, Pembangunan Daerah dan
Transmigrasi (Kemendes PDTT) Abdul Halim Iskandar, Surat Edaran Nomor 8 Tahun
2020 tentang Desa Tanggap Covid-19 dan Penegasan Padat Karya Tunai Desa.
Pelda Waluyo mengatakan, pembentukan desa tanggap
Covid-19 tersebut sebagai upaya untuk pencegahan dan penanganan terhadap virus
corona yang kemungkinan wabahnya perlahan-lahan mulai merambah hingga ke desa.
“Relawan tanggap covid-19 ini mempunyai peranan
untuk melakukan pencegahan setelah mengenali gejalanya, menangani ketika
ditemukan kasus dan mengantisipasi secara terus menerus dengan berkoordinasi
bersama pemerintah daerah,” kata Waluyo.
Dalam struktur pembentukan relawan gugus tugas
Covid-19 tersebut, Kepala Desa menjadi ketua dan wakilnya adalah Ketua Badan
Pemusyawaratan Desa (BPD) serta anggotanya terdiri dari seluruh perangkat
anggota BPD, Ketua RT, RW, Pendamping Lokal Desa dan berbagai pendamping yang
ada didesa baik dari Kemensos, BKKBN maupun pendamping lainnya.
“Sedangkan kita Babinsa, Babinkamtibmas dan level
lainya yang berasal dari instansi vertikal lain sebagai mitra mitra dari
relawan tersebut,” ujarnya.
Relawan ini nanti akan memastikan tidak ada
kegiatan warga berkumpul dengan kerumuman banyak orang seperti hajatan
pernikahan, tontonan/hiburan massa dan kegiatan serupa lainnya. Seandainya ada
warga yang terpapar Virus Corona, Relawan bekerja sama dengan rumah sakit
rujukan atau puskesmas setempat. Kemudian penyiapan ruang isolasi di desa.
Selanjutnya merekomendasikan warga yang baru pulang dari daerah terdampak
Covid-19 untuk lakukan isolasi diri.
“Setelah terbentuk relawan covid-19, relawan ini
nanti diharapkan mampu melaksanakan tugasnya dengan baik sesuai harapan kita
semua,” harap Waluyo.
(Pendim 0702/Purbalingga)
(Pendim 0702/Purbalingga)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar