
PURBALINGGA—Dalam
rangka menjaga wilayah tetap aman dan kondusif di dalam melaksanakan
kegiatan, Babinsa selalu hadir di setiap kegiatan di desa binaannya.
Seperti
yang dilakukan oleh Babinsa Sertu Musoim Koramil 12/Karanganyar
melaksanakan pengawalan kegiatan penyaluran BLT DD bulan November dan
Desember Tahun 2021. Kegiatan bertempat di Aula Balai Desa Kabunderan,
Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Purbalingga, (10/12/2021).
Sertu
Musoim selaku Babinsa Kabunderan mengatakan pengawalan ini bertujuan
agar dalam pelaksanaan kegiatan dapat berjalan dengan lancar, tertib dan
aman. Dengan memberikan rasa nyaman kepada warga binaannya dalam
melaksanakan kegiatan.
“Ini
merupakan salah satu tugas dan tanggung jawab sebagai Babinsa yang
selalu hadir di setiap kegiatan desa binaannya. Agar tercipta di wilayah
binaan yang aman dan kondusif,” kata Sertu Musoim.
Dalam
kegiatan tersebut, Babinsa mengimbau kepada warganya untuk mematuhi
prokes karena masa pandemi Covid-19 masih belum berakhir. Dengan memakai
masker dan jaga jarak di tempat umum.
“Selain
patuhi prokes, ikuti vaksinasi Covid-19 agar kekebalan tubuh kita
meningkat dan terhindar dari penularan virus Corona,” imbaunya.
Di
tempat yang terpisah Danramil 12/Karanganyar Kapten Arm Wahyudi Seno
perintahkan kepada seluruh Babinsanya untuk selalu kawal setiap kegiatan
di desa binaannya masing-masing. Agar tercipta Kecamatan Karanganyar
yang aman serta sampaiakn bahwa masa pandemi Covid-19 masih belum
berakhir untuk warga jaga kesehatan dan patuhi prokes.
“Kawal
setiap kegiatan desa binaan masing-masing dan imbau kepada warga
binaanya untuk selalu patuhi prokes agar masa pandemi ini cepat
selesai,” tegasnya.
(KN)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar