Selasa, 19 November 2019

Kado Indah Untuk Masyarakat Bentuk kemanunggalan TNI-Rakyat melalui Pembangunan RTLH




PURBALINGGA__Sebagai bentuk kepedulian TNI kepada Masyarakat Pos Ramil Bojongsari Kodim 0702/Purbalingga turut serta dalam pembangunan RTLH di wilayah binaannya,(15/11).

Kegiatan pembangunan RTLH adalah sebuah kegiatan yang bertujuan membantu masyarakat yang memiliki rumah belum layak untuk dihuni terutama dari tinjauan berbagai aspek standarisasinya, RTLH itu sendiri biasanya digagas oleh pemerintah, instansi maupun kelompok kepada sasaran utamanya adalah masyarakat yang tidak mampu.

Pos Ramil bojongsari sebagai satuan kewilayahan juga peduli dengan kondisi masyarakat yang ada di wilayah binaannya seperti yang dilaksanakan di desa Brobot Kecamatan Bojongsari kali ini.
Anggota Pos Ramil Bojongsari dengan dipimpin langsung oleh DanPosRamil nya yaitu Peltu Rudi melaksanakan Karya bhakti membantu pembangunan RTLH di rumah Suminah(50) warga RT 2/RW 7 Desa Brobot Kecamatan Bojongsari.

Menurut Kades Brobot Dwi Priyo Cahyono,S.H.,”Pembangunan RTLH ini dalam rangka merealisasikan bantuan pemugaran rumah tidak layak huni dari bantuan pemerintah provinsi Jawa Tengah dengan sumber dana dari anggaran pemerintah Provinsi namun dalam proses pembangunannya di lapangan melibatkan berbagai unsur seperti diantaranya dari Anggota Pos Ramil Bojongsari dan lainnya, supaya lebih menghemat biaya tenaga maka pembangunan dilakukan dengan bergotong royong agar segera terwujud rumah layak huni seperti harapan kita semua,”Ungkapnya.

Di tempat yang sama Peltu Rudi selaku KaPosRamil Bojongsari yang hadir membantu bersama anggotanya menambahkan,”sudah menjadi kewajiban kita selaku umat manusia untuk saling membantu sesama, Khususnya kami dari TNI juga sama menjadi contoh dan mempelopori usaha-usaha untuk membantu kesulitan rakyat adalah menjadi doktrin wajib kami selaku TNI,"Tegasnya.
(Pendim0702/Pbg).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar