Rabu, 05 Februari 2020

Anggota Kodim 0702Purbalingga Terima Penyuluhan Kesehatan




Purbalingga. Penyuluhan seputar penyakit jantung, osteoporosis, diabetes melitus, hipertensi, dan kanker, kepada para prajurit dan PNS TNI AD Kodim 0702/Purbalingga oleh  dr. H Budi Tangguh Prasetyo dari Denkesyah 04.04.01 Purwokerto, bertempat di Aula Makodim Pada Rabu  (5/1/2020).

Ucapan selamat datang  di Kodim Purbalingga disampaikan oleh Kasdim 0702/Purbalingga kepada tim Penyuluh Kesehatan saat mengawali sambutan.

"Apa saja yang akan disampaikan oleh narasumber perhatikan dengan baik sampai selesai, karena ini sangat penting sekali mengenai kesehatan apabila kurang jelas tolong di tanyakan". tambah Kasdim

Selain menyampaikan penyuluhannya Dr. H Budi Tangguh Prasetyo juga memberikan tips  berbagai informasi cara pencegahan Penyakit Degeneratif seperti Penyakit Jantung, Osteoporosis, Diabetes Mielitus,Hipertensi Dan Kanker  gagal ginjal kronis serta Penyakit kekinian yang sedang santer yaitu Virus Corono

"Beberapa Faktor resiko penyakit jantung koroner adalah merokok, hipertensi, diabetes mellitus, diet tinggi lemak jenuh dan kolesterol, peningkatan kadar kolesterol total dan LDL, kadar kolesterol HDL rendah, obesitas, dan kurang aktivitas fisik". katanya

Satu upaya pencegahan adalah pola hidup sehat dengan olah raga dan makan yang baik, gunakan aneka ragam bahan makanan, dengan makanan yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh,  Tambahnya.

diakir penyuluhan Dr. Tangguh yang akrab disapa berharap dengan kegiatan ini mampu meningkatkan kesadaran hidup sehat khusunya bagi diri sendiri dan keluarga.pungkasnya (Pendim 0702/Pbg)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar