Minggu, 09 Februari 2020

Siapkan Dua Barung Hadapi Pesta Siaga Babinsa Turut Dilibatkan Melatih




PURBALINGGA__Dalam rangka menyiapkan siswanya mengikuti Pesta Siaga tingkat Kwarran Bobotsari, Sri Welas Asih Kepala Sekolah SDN 1 Bobotsari turut menggandeng Babinsa Koramil 08/Bobotsari Kodim 0702/Purbalingga Sertu Nanang untuk memberikan materi PBB dan Pionering.(7/2/2020)

"Didalam Juknis pelaksanaan pesta siaga yang akan digelar nantinya akan dilombakan juga tentang PBB dan Pionering oleh karenanya untuk membekali 2 Barung yang rencananya akan mengikuti pesta tersebut Babinsa yang lebih menguasai tentang aturan PBB dan ilmu Pionering turut diminta untuk melatih 2 Barung yang akan diterjunkan untuk mengikuti Pesta Siaga tahun ini, "ungkap Sri.

Ditempat yang sama disela- sela melatih Sertu Nanang turut menyampaikan, "Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk pembinaan teritorial disatuan komando kewilayahan terhadap generasi muda yang Berada diwilayah binaan. "Sudah menjadi tugas kami selaku TNI untuk membentuk disiplin dan karakter generasi muda penerus bangsa sejak dini, harapannya kelak mereka menjadi orang yang berguna bagi nusa dan bangsa serta dapat bertanggung jawab terhadap tugas dan diri sendiri, berperilaku baik, dan mempunyai budi pekerti yang luhur serta dapat menjadi contoh di lingkungan masyarakat melalui kegiatan salah satunya pelatihan PBB dan Pionering disamping juga memang sebagai bekal yang disiapkan kepada 2 barung yang akan mengikuti Pesta Siaga esok,"terangnya.
(Pendim0702/Purbalingga)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar