Sabtu, 28 Desember 2019

Safari Natal Forkopimda Kabupaten Purbalingga Bentuk Hidup Jadi Sahabat Bagi Semua Orang




PURBALINGGA__Dalam rangka memastikan umat nasrani di Kabupaten Purbalingga dapat menjalani perayaan natal dengan tenang dan aman, Bupati Purbalingga bersama rombongan Forkopimda termasuk didalamnya Dandim 0702/Purbalingga yang diwakili oleh Kasdim Mayor Inf Saeroji melakukan kunjungan ke beberapa gereja di wilayah Kabupaten Purbalingga, (26/12).

Dalam kunjungan hari pertama safari natal kali ini dikunjungi 11 gereja yang dimulai dari Gereja Kristen Jawa(GKJ) di pengalusan Mrebet sampai dengan Gereja Sidang Jemaat Pentakosta di kelurahan Kandanggampang Purbalingga.

Dari kunjungannya di Gereja-gereja itu, dapat disimpulkan bahwa perayaan natal di kabupaten Purbalingga berjalan dengan damai dan aman. Para umat nasrani dapat melaksanakan ibadah mereka tanpa ada gangguan sedikitpun.

Menurut Bupati Purbalingga,"Alhamdulillah, Natal di wilayah Kabupaten Purbalingga berjalan damai dan aman, umat nasrani dapat menjalankan ibadah mereka tanpa ada kendala, kondisi seperti ini harus tetap dijaga terus menerus" katanya.

Dalam kesempatan yang sama Kasdim yang turut hadir mewakili Dandim mengatakan,” bahwa kondisi natal yang damai dan aman ini tak lepas dari peran seluruh lapisan Masyarakat di Kabupaten Purbalingga yang turut serta dalam pengamanan Kamtibmas selama natal lebih khusus tentunya TNI - Polri baik dari Kodim 0702/Purbalingga, Polres Purbalingga maupun unsur terpadu lainnya yang tergabung dalam satgas operasi Lilin Candi 2019.

"Diharapkan situasi seperti ini tidak hanya saat seperti ini saja, namun ke depan bisa lebih harmonis dan semakin kondusif, sehingga orang yang datang ke Kabupaten Purbalingga merasa nyaman," ujar Kasdim.

Sementara itu di Gereja Santo Agustinus Purbalingga, Romo Paulus Budi Harsanto PR yang turut menyambut kehadiran rombongan Forkopimda menyampaikan,” "Kedatangan Bupati dan rombongan Forkopimda lainnya merupakan wujud perhatian dari pemerintah daerah Kabupaten Purbalingga atas perayaan natal.
Pihaknya juga mengucapkan terima kasih kepada pihak keamanan, TNI - Polri, Pemkab dan ormas seperti Banser dari Nahdlatul Ulama (NU) serta lainnya yang telah hadir turut mengamankan tiap kegiatan rohani Natal.

“Mari kita bangun persahabatan yang positif agar tercapai kedamaian sejati. Damai di hati damai di bumi yang bermakna bahwa kegembiraan dalam perayaan natal kali ini akan membuat semua orang untuk menjadi sahabat bagi orang lainnya,”Harapnya.
(Pendim0702/Purbalingga).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar