Selasa, 14 Februari 2023

Cegah Serangan Hama, Tanaman Jagung Kodim Purbalingga di Semprot

 

 

 




PURBALINGGA—Kodim 0702/Purbalingga ikut ambil bagian membantu pemerintah daerah sesuai dengan perintah dari komando atas dalam rangka ketahanan pangan yang ada di wilayah, dengan melaksanakan penanaman jagung seluas 2 Ha.

Pelda Dinar Catur Bati Wanwil Staf Teritorial Kodim 0702/Purbalingga bersama sepuluh orang anggota dan Dinas Pertanian Kabupaten Purbalingga melakukan pencegahan serangan hama dengan melakukan penyemprotan insektisida di lahan jagung Demplot Kodim 0702/Purbalingga. Kegiatan bertempat di Desa Karangbanjar, Kecamatan Bojongsari, Kabupaten Purbalingga, (14/02/2023).

Di Sela-sela kegiatan penyemprotan, Pelda Dinar Catur mengatakan tujuan dilakukan penyemprotan ini adalah untuk mencegah serangan hama ulat dan wereng, karena tanaman jagung sudah berumur 38 hari dan memiliki daun yang masih muda di sukai oleh hama ulat dan wereng.

“Oleh karena itu kita lakukan penyemprotan dengan menggunakan obat insektisida untuk mencegah serangan hama, agar tanaman jagung Demplot Kodim 0702/Purbalingga dapat tumbuh dengan subur,” kata Pelda Dinar Catur.  

Di tempat yang sama, Salimi petugas dari Dinas Pertanian Purbalingga turut menyampaikan, pihaknya kan terus memantau pertumbuhan tanaman jagung Demplot Kodim 0702/Purbalingga dari pelaksanaan tanam sampai nantinya akan panen.

“Dengan kita secara bersama-sama memantau pertumbuhan tanaman jagung ini, kita akan melakukan tindakan dengan cepat jika terjadi serangan hama, sehingga pertumbuhan tanaman jagung tidak terganggu dan di harapkan hasilnya nanti akan maksimal,” ucapnya. (Kn



Tidak ada komentar:

Posting Komentar