Selasa, 16 Februari 2021

Danposramil Karangjambu Hadiri Lokarya Mini Lintas Sektoral Bidang Kesehatan

 




PURBALINGGA--Danposramil Karangjambu Peltu Didik Tri H menghadiri kegiatan Lokakarya Mini Lintas Sektoral Bidang Kesehatan Kecamatan Karangjambu. Kegiatan bertenpat di Aula Puskesmas Karangjambu, Kecamatan Karangjambu, Kabupaten Purbalingga, (16/02/2021).

Camat Karangjambu Sakhiman S.Pd dalam sambutanya menyampaikan, melalui lokakarya ini diharapkan ada peningkatan kualitas layanan baik dari sisi sarana prasarana maupun kemudahan masyarakat menjangkau pelayanan kesehatan.

“Pelayanan yang bermutu dan berkualitas ini akan terwujud jika ada pedoman dalam pelaksanaan dan pengawasannya,” ucapnya.

Lanjut Camat, tujuan lokakarya mini ini untuk mencari titik permasalahan di bidang kesehatan serta mencari solusi dan juga mengkomunikasikan program-program yang akan dilaksanakan kedepannya.

“Dimasa Pandemi Covid-19 salah satu aspek yang sangat berpengaruh adalah kesehatan, sinergitas antar TNI, Polri dan pihak Puskesmas serta Pemerintah Daerah, merupakan langkah untuk mewujudkan pelayanan di bidang kesehatan lebih bermutu,” jelasnya.

Ditempat yang sama Danposramil Karangjambu Peltu Didik Tri H menyampaikan pademi Covid-19 masih belum berakhir, agar semua masyararakat Kecamatan Karangjambu tetap patuhi Prokes.

"Dengan mematuhi prokes dan membatasi kegiatan masyarakat, alhamdulillah Kecamatan Karangjamu menjadi zona hijau dari yang sebelumya zona kuning," katanya.

Selain patuhi prokes, sebentar lagi akan di berikan Vaksin Covid-19 kepada seluruh warga yang memenuhi syarat untuk divaksin.

"Kepada warga tidak usah takut untuk di Vaksin, karena Vaksin Sinovac itu berasal dari Covidd-19 yang sudah dimatikan untuk memicu kekebalan tubuh kita," pungkasnya.

(Pendim 0702/Purbalingga)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar