Kamis, 15 Agustus 2019

Danramil 04/Kutasari Cek Lokasi Karya Bhakti




Purbalingga. Danramil Kutasari Kapten Arm Wahyudi Seno H.A.Md Didampingi Babinsa Cendana Serda Yuni Beserta Kades Cendana melaksanakan pengecekan Lokasi untuk Karya Bhakti Spektakuler di wilayah Koramil 04/Kts Dim 0702 Pbg

kegiatan Karya Bhkati Sepektakuler di wilayah Kec. Kutasari rencananya akan membuka jalur Pipanisasi yang sumber airnya di ambilkan dari mata air di Baturraden wilayah Kab Banyumas dengan jarak kurang lebih 7 KM. (13/8)

untuk rencana yang sudah di sepakati nantinya pipanisasi ini akan di alirkan ke sebagian dusun wilayah atas di 5 desa kec kutasari yang selalu kesulitan air saat musim kemarau antara lain Desa Cendana,Desa Karangjengkol,Desa Candinata ,Desa Karangcegak dan Desa Candiwulan .

harapan Danramil 04/ Kutasari Kapten Arm Wahyudi Seno H. A.Md. ", semoga rencana ini dapat terselenggara dengan baik dan mendapat dukungan dari seluruh masarakat serta Instansi terkait dan nantinya hasilnya dapat untuk mengatasi kesulitan rakyat masalah kekurangan air tersebut. (Pendim 0702/Pbg)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar