Purbalingga__Kebakaran kembali terjadi di wilayah
Kabupaten purbalingga,tidak tanggung tanggung kamis (24/10), si jago merah
mengamuk di 3 tempat.
Kebakaran pertama terjadi di wilayah Kadus 5 RT
15/RW 07 Desa Cendana Kecamatan Kutasari,Kejadian bermula dari warga yang
membakar sampah namun karena angin bertiup kencang dengan daerah sekitarnya
yang kering membuat api mengamuk tidak terkendali sehingga merembet sampai ke
Kebun Bambu, api berhasil dipadamkan warga dengan
bantuan Babinsa dan pemadam kebakaran. Kerugian material maupun personel
dilaporkan nihil.
Kejadian kedua terjadi di Dusun Karangmulya Desa
Karangjambu RT11/RW 04 Kecamatan Karangjambu yang melanda Rumah milik
Sugiarto(57).
Saat kejadian rumah dalam keadaan kosong ditinggal pemiliknya yang sedang melaksanakan Kondangan di Yogyakarta, hanya ada anak korban yang kebetulan juga sedang tidak di tempat karena sedang mengaji di masjid.Api diduga bermula dari konsleting arus listrik di ruang TV.
Warga, Babinsa, tim Sar PRC dan Pos damkar segera bertindak memadamkan api.kerugian jiwa dilaporkan nihil namun kerugian material ditaksir sekitar 150 juta karena rumah ludes terbakar.
Saat kejadian rumah dalam keadaan kosong ditinggal pemiliknya yang sedang melaksanakan Kondangan di Yogyakarta, hanya ada anak korban yang kebetulan juga sedang tidak di tempat karena sedang mengaji di masjid.Api diduga bermula dari konsleting arus listrik di ruang TV.
Warga, Babinsa, tim Sar PRC dan Pos damkar segera bertindak memadamkan api.kerugian jiwa dilaporkan nihil namun kerugian material ditaksir sekitar 150 juta karena rumah ludes terbakar.
Kejadian ketiga terjadi di RT 3/RW6 Dusun
Kemojing Desa Kemangkon kecamatan Kemangkon yang juga meratakan rumah warga
milik Yuswadi(37).
Kejadian diduga bermula dari kelalaian korban yang lupa mematikan tungku setelah memasak kemudian ditinggal tidur dan tiba-tiba api membesar tidak terkendali melahap rumah korban.
Dengan sigap Satpol PP Kabupaten Purbalingga dengan 2 unit mobil Pemadamnya, 1 mobil pemadam milik BPBD, Warga, serta Babinsa turun tangan untuk membantu mengatasi kebakaran tersebut.
Kerugian jiwa nihil namun kerugian material rumah beserta isinya juga ludes terbakar yang ditaksir senilai 70juta.
Kejadian diduga bermula dari kelalaian korban yang lupa mematikan tungku setelah memasak kemudian ditinggal tidur dan tiba-tiba api membesar tidak terkendali melahap rumah korban.
Dengan sigap Satpol PP Kabupaten Purbalingga dengan 2 unit mobil Pemadamnya, 1 mobil pemadam milik BPBD, Warga, serta Babinsa turun tangan untuk membantu mengatasi kebakaran tersebut.
Kerugian jiwa nihil namun kerugian material rumah beserta isinya juga ludes terbakar yang ditaksir senilai 70juta.
"Cuaca yang panas serta tidak turun hujan
lama membuat material mudah terbakar dan faktor kelalalian manusia menjadi
penyebab utama terjadinya kebakaran," Menurut Serda Wijaya Babinsa Koramil
06/Kemangkon.
(Pendim0702/Pbg).
(Pendim0702/Pbg).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar