Minggu, 17 Februari 2019

Babinsa Koramil 08/Bobotsari Hadiri Rapat Pleno




PURBALINGGA - Bertempat di aula Sapta Bakti Kecamatan Bobotsari telah berlangsung kegiatan rapat pleno terbuka rekapitulasi DPTB pada pemilu tahun 2019 wilayah kecamatan Bobotsari yang di selenggarakan dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Bobotsari sebagai ketua dan penanggung jawab Bapak Didit Budiarto yang di hadiri oleh LK 50 orang.
Pada pertemuan Rekapitulasi kali ini Dan Ramil Bobotsari Kapten Arm Mindoko yang dalam hal ini diwakili Babinsa Sertu Nanang Setiadi Menghadiri Rapat Pleno terbuka rekapitulasi DBTB yang di selenggarakan oleh PPK Bobotsari.

Adapun pembahasan, croscek dari masing 2 DBT tingkat Desa yang mana terdapat beberapa kekeliruan dan pada siang ini akan kita selesaikan pada rapat pleno terbuka ini akan menghasilkan rincian tambahan dan pengurangan.

Rekapitulasi Daftar Pemilih tambahan. tahap satu (DPTb-1) dalam pemilihan umum tahun 2019 yang ada di wilayah Kecamatan Bobotsari dengan jumlah pemilih sebanyak 40.526
Hadir pada kegiatan tersebut Camat Bobotsari di wakili Sekcam Sarno, Kapolsek Bobotsari di wakili Aiptu Makhful,Danramil Bobotsari di wakili Sertu Nanang Setiadi, Ketua Panwaslucam Bobotsari Uriptono, Ketua PPK Bobotsari Didit Budiarto, Perwakilan dari Parte Politik, Hendro dari Gerindra,Ibu Kustiyah dari PDIP serta Seluruh PPS se Kec. Bobotsari.(cc.red)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar