Senin, 01 Oktober 2018

Dandim 0702/Purbalingga Pimpin Jalannya Upacara Ziarah Nasional Makam Pahlawan Purbosaroyo Purbalingga


PURBALINGGA. Letkol Inf Andi Bagus D.A S.IP Dandim 0702/Purbalingga pagi ini, Selasa (1/10), memimpin jalannya Upacara Ziarah Nasional dalam rangka rangkaian kegiatan Peringatan hari ulang tahun TNI ke 73 di tahun 2018 yang bertempat di Taman Makam Pahlawan Purbosaroyo Purbalingga. 

peserta upacara yang berada di makam pahlawan Purbosaroyo Kab. Purbalingga tengah melakukan penghormatan terhadap arwah pahlawan dan mengenang jasa jasa pahlawan kusuma bangsa.

Usai mengenang jasa jasa pahlawan Letkol Inf Andi Bagus D.A S.IP memimpin seluruh peserta melakukan prosesi mengheningkan cipta. Selanjutnya melakukan prosesi peletakkan karangan bunga di depan monumen makam pahlawan Purbosaroyo Kab. Purbalingga .

Pada kegiatan tersebut Dandim 0702/Purbalingga menuturkan, upacara ziarah nasional makam pahlawan Purbosaroyo Kab. Purbalingga selain untuk mengenang dan menghargai jasa para pahlawan pendahulu kita, kegiata upacara ziarah nasional makam pahlawan ini salah satunya merupakan pesan moral untuk anak anak bangsa dalam meneruskan perjuangan serta mengisi kemerdekaan yang telah diraih oleh para pahlawan yang telah gugur mengorbankan jiwa dan raganya untuk negeri ini. tegasnya

Dandim juga mengajak seluruh Prajurit dan PNS jajaranya untuk meneladani langkah perjuangan para pahlawan . Meski hanya dengan bambu runcing dan peralatan seadanya para pahlawan terdahulu pantang menyerah dan terus berjuang. Bahkan bisa memenangi berbagai pertempuran untuk kemerdekaan Indonesia.

"Purbalingga Punya figur pahlawan nasional Jenderal besar Soedirman yang merupakan Panglima tertinggi TNI asli putra kelahiran Purbalingga yang patut di teladani langkah perjuangan Beliau, sehingga api perjuangan dan semangat yang dikobarkan oleh Jenderal Besar Sudirman bisa mematri di seluruh prajurit TNI Kodim 0702/Purbalingga menjadi prajurit yang pantang menyerah untuk menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia dan dicintai rakyat," tandasnya. (arf-red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar