Rabu, 17 Oktober 2018

Dandim 0702/Purbalingga Tekankan Tiga Pilar Keamanan


PURBALINGGA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga menggelar Rapat Koordinasi dan Sosialisasi Pemilihan Kepala Desa tingkat Kabupaten Purbalingga yang bertempat di Pendopo Dipokusumo Kab purbalingga.(18/10)

Hadir dalam kegiatan tersebut Plt Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi SE BEcon MM, Ketua DPRD Kabupaten Purbalingga H Tongat SH MM,Komandan Kodim 0702/Purbalingga Letnan Kolonel Inf Andy Bagus DA, S IP, Fokopimda Kab Purbalingga, Camat Se Kab Purbalingga, serta Kades Se Kab Purbalingga.

Pada kesempatan tersebut Komandan Kodim 0702/Purbalingga Letnan Kolonel Inf Andy Bagus DA, S IP menyampaikan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) adalah pelaksanaan kedaulatan rakyat di desa dalam rangka memilih kepala desa yang bersifat langsung, umum, bebas, jujur, rahasia, dan adil.

“Pilkades merupakan bentuk demokrasi di desa dalam menentukan pemimpinnya, sehingga perlu dikawal bersama agar pelaksanaannya sesuai dengan prinsip-prinsip bersifat langsung, umum, jujur rahasia dan adil serta sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku,” sebutnya.

Sinergitas antara TNI, Polri dan Pemda yang saat ini dikenal dengan “tiga pilar” merupakan kekuatan yang selalu harus dipelihara dari tingkat Kabupaten, Kecamatan sampai tingkat Desa untuk mewujudkan keamanan, ketertiban dan kenyamanan bagi warganya. Sinergi yang dibentuk bukan hanya slogan atau uforia semata, namun dalam bentuk nyata kegiatan yang terkoordinasi dengan baik hal ini yang harus jadi pedoman pada Pemilihan Kepala Desa yang akan di laksanakan secara serentak di Kabupaten Purbalingga.tegas Dandim 0702/Purbalingga sebelum mengahiri sambutannya.(arf-red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar